www.pa-palangkaraya.go.id | Selasa, 10 September 2024
Bertempat di Ruang Media Center PA Palangka Raya hadiri kegiatan Zoom Pendampingan Satker yang Lolos Seleksi Administrasi WBK Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Badilag Mahkamah Agung RI.
PA Palangka Raya termasuk salah satu yang lolos dalam tahap administrasi di wilayah PTA Palangka Raya. Adapun satker lainnya yang sama lolos dalam tahap seleksi administrasi yaitu PA Kuala Kapuas dan PA Kuala Pembuang.
Berdasarkan Surat Keputusan Dirjen Badilag No : 1180/DJA/SK.OT1/IX/2024, PA Palangka Raya masuk ke dalam pendamping TIM V yang di ketuai oleh Bapak Ahyar Siddiq, S.E.I., M.H.I selaku Kepala Sub Direktorat Mutasi Hakim Peradilan Agama pada Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama (Ditjen Badilag) Mahkamah Agung Republik Indonesia.
Tim Pendamping sebagaimana dimaksud memiliki tugas :
1. Membuat jadwal pendampingan dalam proses penilaian oleh Tim Penilaian Internal (TPI)
pembangunan zona integritas Tahun 2024.
2. Mempersiapkan bahan untuk pelaksanaan Desk Evaluation oleh Tim Penilaian Internal
(TPI).
3. Melakukan pendampingan persiapan untuk mengikuti proses penilaian pembangunan zona integritas Tahun 2024.
4. Pendampingan dilakukan mulai bulan September 2024 sampai sebelum pelaksanaan kegiatan Desk Evaluation oleh Tim Penilaian Internal (TPI).
5. Melaporkan hasil pendampingan kepada Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama;
Mudah-mudahan dengan lolosnya seleksi administrasi ini PA Palangka Raya selangkah lebih dekat lagi meraih predikat WBK Tahun 2024.
PA Palangka Raya!
Bisa, Bisa, Bisa, YESSS!!!
Follow juga akun Media Sosial PA Palangka Raya
Instagram : pa_palangka_raya
facebook : pengadilan agama palangka raya
youtube : PA Palangkaraya
#humasmahkamahagung #ditjenbadilag #pengadilanagama #pa_palangkaraya #pta_palangkaraya
Relaas Pemberitahuan Elektronik 318/Pdt.G/2024/PA.Plk Selanjutnya
Panitera Muda Hukum PA Palangka Raya pimpin Pembinaan PTSP Sebelumnya