Kamis, 05 Oktober 2023
» Berita » Apel Hari Pahlawan 10 Nov 2020 “Pahlawanku Sepanjang Masa”
Apel Hari Pahlawan 10 Nov 2020 “Pahlawanku Sepanjang Masa”
  

Palangka Raya, Selasa (10/11/2020)

Momentum Hari Pahlawan menjadi peristiwa sangat penting dalam sejarah bangsa Indonesia, karena pada tanggal 10 November 1945 terjadi pertempuran di Surabaya, pertempuran besar itu terjadi antara tentara Indonesia dan pasukan Inggris, Untuk mengingat kembali peristiwa tersebut sebagai bentuk kecintaan kepada para pejuang yang gugur para peristiwa tersebut. Pengadilan Agama Palangka Raya mengacu surat Plt. Sekretaris Mahkamah Agung RI Nomor : 1810/SEK/HM.01.2/11/2020 tanggal 6 November 2020 melaksanan Apel Hari Pahlawan Tahun 2020 di Halaman Kantor Pengadilan Agama Palangka Raya, Selasa (10/11/2020)

Pelaksanaan apel ini sangat berbeda dari biasanya, karena biasanya setiap hari besar Nasional, apel dilaksanakan secara gabungan di Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya, mengingat kondisi Covid-19 seperti ini dengan bermaksud menghindari kerumunan yang lebih banyak dan physical distancing.

“Apa yang telah dilakukan para pahlawan kiranya dapat menginspirasi dan memotivasi kita semua untuk meneruskan perjuangan mereka. Kalau dulu kita berjuang dengan mengangkat senjata, maka sekarang kita berjuang melawan berbagai permasalahan bangsa, seperti kemiskinan, bencana alam, narkoba, paham-paham radikal dan termasuk berjuang melawan pandemi Covid-19 yang saat ini melanda dunia. Mari tunjukkan kontribusi kita kepada bangsa dan negara dengan menjadi pahlawan masa kini yang memiliki empati untuk menolong sesama, saling menghargai dan menghormati satu sama lain” demikian diungkapkan Hj. Noor Asiah WKPA Palangka Raya saat membacakan sambutan Menteri Sosial RI saat menjadi pembina upacara.

Terimakasih telah membaca Berita - Apel Hari Pahlawan 10 Nov 2020 “Pahlawanku Sepanjang Masa”. Silahkan tinggalkan komentar, saran dan pesan Anda untuk kemajuan website Pengadilan Agama Kelas 1A Palangka Raya. Terimakasih untuk dukungan dan partisipasi Anda.
Total Komentar    Belum Ada Komentar
  • Nama harus diisi, Email tidak akan disebarluaskan, Terimakasih.
  • Mohon untuk menggunakan ejaan yang benar / kata-kata yang mudah dimengerti

Please note: Comment moderation is enabled and may delay your comment. There is no need to resubmit your comment.

*