Palangka Raya – Jum’at 2 Juli 2021 Ketua Pengadilan Agama Palangka Raya Dra. Hj. Norhayati, M.H., menghadiri Undangan serbuan Vaksinasi kepada masyarakat di seluruh Provinsi Kalimantan Tengah serta membantu pelaksanaan Vaksinasi Nasional yang bertempat di Pos PPKM Mikro.
Ketua Pengadilan Agama Palangkara menghadiri undangan tersebut dalam rangka kunjungan kerja Pangdam XII/Tpr untuk mengikuti peninjauan Vaksinasi Nasional secara bersama dan meninjau Pos PPKM Mikro.
Turut hadir dalam undangan tersebut Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin, Sekda Kota Palangka Raya dan unsur Forkopimda Kota Palangka Raya. Serbuan vaksinasi ini disambut antusias oleh masyarakat Palangka Raya.
Ibu Ketua Pengadlan Agama Palangka Raya siap mendukung program dan kegiatan tersebut dan berharap pelaksanaan kegiatan tersebut lancar dan sukses. (/ls)
Posbakum Hadir Dilayanan PTSP PA Palangka Raya Selanjutnya