http://www.pa-palangkaraya.go.id – PA.PALANGKARAYA.
Bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Agama Palangka Raya dilakukan pelantikan jabatan hakim Drs. Akhmad Baihaqi yang dipromosikan menjadi Hakim Pengadilan Agama Palangka Raya klas 1B yang sebelumnya adalah hakim Pengadilan Agama Muara Teweh Klas II, acara yang dipimpin oleh Drs. H. Mahbub. A, M.H.I selaku Ketua PA Palangka Raya tersebut berlangsung hikmat dengan dihadiri oleh hakim dan seluruh karyawan (ti) yang ada dilingkungan Pengadilan Agama Palangka Raya pada Jumat 11 September 2015.
Dalam sambutannya Ketua Pengadilan Agama Palangka Raya Drs H. Mahbub. A, M.HI menyampaikan selamat datang dan selamat bergabung di Pengadilan Agama Palangka Raya semoga kehadiran saudara (baca : Drs. Akhmad Baihaqi) mampu memberikan warna dan memperkuat barisan serta meringankan beban hakim yang sudah ada, mengigat grafik perkara yang ada di PA Palangka Raya cenderung meningkat dari tahun sebelumnya. Lebih lanjut Mahbub mengingatkan kepada jajaran Pengadilan Agama Palangka Raya khususnya hakim agar memahami sungguh-sungguh dan melaksanakan tugas dan amanah yang diberikan tersebut dengan baik.
Selain itu Mahbub juga berharap kepada para hakim untuk terus belajar serta menggali lebih jauh tentang hukum-hukum acara yang berlaku di Pengadilan Agama, sehingga produk hukum yang kita buat tersebut tidak memunculkan berbagai macam penafsiran dan interpretasi yang berbeda antara satu dengan yang lain. Imbuh mantan Ketua PA Martapura ini.
Nampak Drs. Akhmad Baihaqi pada saat dilantik menjadi hakim Klas 1B Pengadilan Agama Palangka Raya.
Selanjutnya Ketua Pengadilan Agama Palangka Raya menjelaskan bahwa mutasi dan rotasi hakim yang ada di lingkungan peradilan agama merupakan sebuah keharusan dalam rangka memberikan penyegaran sekaligus untuk memberi kesempatan kepada para Hakim untuk dapat mengembangkan karir, baik pangkat maupun jabatan. Oleh karenanya kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan tersebut tidak disia-siakan, dengan menunjukan prestasi kinerja yang lebih baik dari sebelumnya.
Di sesi berikutnya adalah perkenalan oleh hakim yang baru dilantik, dalam kesempatan tersebut Drs. Akhmad Baihaqi memperkenalkan diri dan keluarganya dihadapan seluruh karyawan (ti) Pengadilan Agama Palangka Raya. Menurut Baihaqi perjalanan menjadi seorang hakim Pengadilan Agama adalah perjalanan panjang yang dimulai sebagai CPNS di PA Martapura pada tahun 1993, selanjutnya mengikuti tes hakim pada tahun 2005, kemudian pindah sekaligus penempatan pertama sebagai hakim di PA Merauke pada tahun 2007, kemudian pindah ke PA Muara Teweh pada tahun 2010 dan terakhir pindah ke PA Palangka Raya pada tahun 2015 hingga sekarang. Ungkap ayah dua orang putri ini.
foto bersama ibu-ibu Dharmmayukti Karini Pengadilan Agama Palangka Raya sesaat setelah pelantikan
Pada sesi terakhir acara pelantikan ditutup dengan pembacaan doa dan pemberian ucapan selamat oleh Ketua Pengadilan Agama Palangka Raya, para pejabat, pegawai dan tamu undangan yang khusus datang dari Pengadilan Agama Muara Teweh. (Ikh).
PA PALANGKA RAYA : Sosialisasi Hasil Rakor PA Se-Kalteng Selanjutnya
PANITIA QURBAN PA PALANGKA RAYA 1436 H LAKUKAN RAPAT PEMANTAPAN Sebelumnya